Senin, 29 Juni 2015

 Hewan endemik Indonesia adalah hewan-hewan yang hanya ditemukan di Indonesia dan tidak ditemukan di tempat lain. Bahkan tidak sedikit satwa endemik ini hanya ditemukan di satu pulau atau wilayah tertentu di Indonesia saja.Indonesia adalah negara dengan endemisme (tingkat endemik) yang tinggi. Diperkirakan terdapat lebih dari 165 jenis mamalia, 397 jenis burung, lebih dari 150 reptilia, dan lebih dari 100 spesies ampibi yang tercatat endemik di Indonesia.

Berikut ini adalah hewan Endemik dari Indonesia

Hiu karpet berbintik (Hemiscyllium freycineti)
Habitatnya pada air dangkal di terumbu karang, pasir dan rumput laut yang lebat, berada didaerah papua
Badak Jawa (Rhinoceros sondaicus)

Habitatnya berada di Taman Nasional Ujung Kulon, Banten
Babirusa Sulawesi (Babyrousa celebensis)
menghuni semenanjung utara dan utara-bagian timur Sulawesi, dan jangkauan dapat juga meliputi pusat, timur dan selatan-timur Sulawesi
Maleo (Macrocephalon maleo)
Habitatnya di sulawesi dan pulau buton
Anoa dataran rendah (Bubalus depressicornis) 
Spesies ini endemik untuk pulau Sulawesi Indonesia
Kelelawar berjenggot coklat dan ekor selubung (Taphozous achates)
Kelelawar ini mesih memilki data yang kurang, tapi habitanya adalah Indonesia
Kus-kus Sulawesi (Strigocuscus celebensis)
Kuskus ini hanya ada di Sulawesi dan pulau-pulau dekat Sangihe, Siau dan Muna
Anoa Pegunungan (Bubalus quarlesi)
Hanya ada di provinsi Sulawesi dan pulau dekat Buton
Jalak bali (Leucopsar rothschildi)
Hewan endemik bagi pulau Bali di Indonesia dan sebelumnya ditemukan di sepanjang barat laut dari pulau ketiga.Mendiami hutan monsun dan akasia sabana

Photo : Google.com 

 





 

Selasa, 23 Juni 2015

Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus)

Gajah Sumatera merupakan subspesies dari gajah asia yang hanya berhabitat di pulau Sumatera.Hewan ini dikategorikan langka karena menurut survei yang dilakukan pada tahun 2000-an, tersisa hanya sekitar 2000 hingga 2700 ekor yang hidup di alam liar.
Ciri-ciri fisik dari gajah sumatera ialah gajah jantan relatif lebih pendek jika dibandingkan sub-spesies gajah lainnya, sedangkan gajah betina memiliki gading yang sangat pendek dan tersembunyi di balik bibir atas.DI indonesia sendiri, gajah sumatera merupakan spesies mamalia terbesar dengan berat sekitar 6 ton.
Ancaman kepunahan gajah sumatera itu sendiri berasal dari hilangnya habitatnya seiring dengan pembalakan hutan secara liar dan juga perburuan secara besar-besaran oleh para pemburu liar untuk mengambil gading gajah itu sendiri

Photo by : Google.com

Selasa, 09 Juni 2015

Taman Nasional Bromo Tengger Semeru

Taman Nasional Bromo Tengger Semeru
Merupakan taman nasional di Jawa Timur, Indonesia, yang terletak di wilayah administratif Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Probolinggo. Taman yang bentangan barat-timurnya sekitar 20-30 kilometer dan utara-selatannya sekitar 40 km ini ditetapkan sejak tahun 1982 dengan luas wilayahnya sekitar 50.276,3 ha.
Pada taman nasional Bromo Tengger Semeru tersebut hidup beberapa flora dan fauna yang jarang kita temui.
untuk flora yakni pohon yang besar dan berusia ratusan tahun antara lain cemara gunung, jamuju, edelweis, berbagai jenis anggrek dan rumput langka.
untuk fauna yakni terdapat terdapat sekitar 137 jenis burung, 22 jenis mamalia dan 4 jenis reptilia di taman nasional ini.Dan hewan langka yang di lindungi diantaranya adalah luwak (Pardofelis marmorata), rusa (Cervus timorensis), kera ekor panjang (Macaca fascicularis), kijang (Muntiacus muntjak), ayam hutan merah (Gallus gallus), macan tutul (Panthera pardus), ajag (Cuon alpinus); dan berbagai jenis burung seperti burung alap-alap (Accipiter virgatus), rangkong (Buceros rhinoceros silvestris), elang ular bido (Spilornis cheela bido), srigunting hitam (Dicrurus macrocercus), elang bondol (Haliastur indus), dan belibis yang hidup di Ranu Pani, Ranu Regulo, dan Ranu Kumbolo.
Selain menyuguhkan keindahan flora dan faunanya, taman nasional Bromo Tengger semeru juga menghadirkan pesona alam yang juga indah yakni terdapat beberapa objek wisata yang sangat terkenal yaitu Gunung Semeru dan Gunung Bromo beserta pegunungan di sekitarnya